Rekayasa Perangkat Lunak

Jumat, 02 Desember 2016

Dasar Teori Pengenalan Alat Lab Kimia

Dasar Teori
   Setelah mengetahui pengelompokkan alat-alat laboratorium, diharapkan praktikan dapat menyimpan kembali peralatan dalam keadaan bersih agar tidak terjadi kesalahan pada saat bekerja di laboratorium. Alat-alat dibersihkan dengan menggunakan detergent, kemudian bilas menggunakan air mengalir dan bilas kembali menggunakan air suling. Setelah alat-alat bersih, keringkan dengan membalikkan alat-alat dan simpan pada tempat semula.

Kamis, 21 Mei 2015

Membuat Aplikasi Jadwal Mata Pelajaran di VB

Selamat pagi, siang, sore, malam kali ini saya akan menjelaskan cara membuat aplikasi jadwal ekskul dengan menggunakan Visual Studio 2012 dengan database SQL Server 2008.

1. MEMBUAT DATABASE
    Terlebih dahulu bukalah aplikasi SQL Server anda lalu buatlah database "db_jadwalekskul" setelah itu tambahakanlah  table 'tb_guru', 'tb_kelas','tb_mataekskul','tb_jawalekskul' seperti di bawah ini:


tb_guru

tb_jadwalekskul

tb_kelas

tb_mataekskul

jika selesai buatlah viewnya dengan nama 'v_jadwalekskul', caranya klik kanan pada folder view setelah itu 'New View...', blok semua tabel klik Add, jika sudah sudah tarik Primary Key ke Foreign Key, lalu centang sesuai nomor urut di bawah design seperti gambar di bawah ini :


2. MEMBUAT APLIKASI
buatlah aplikasi pada Visual Basic anda dengan nama "jadwalekskul", lalu buatlah koneksi pada VB anda dengan cara tambahkan item module lalu beri nama 'config' dan ketikkan kode di bawah ini :


Di bagian "Data Source= FARIZ-PC\SQLEXPRESS" ganti tulisan yang saya beri tanda sesuai dengan Server Name yang terdapat pada SQL Server anda.

3. MEMBUAT FORM
Tambahkanlah item WindowsForm dengan nama 'main', kali ini saya akan membuat form tersebut di masukkan/menggabungkan ke satu form saja yaitu form 'main', berikut design untuk form 'main':


Untuk form yang berwarna pink dan putih saya menggunakan panel, beri warna sesuai keinginan anda. Double klik pada form main, dan ketikkan kode seperti gambar dibawah ini :


cara membuat form tersebut masuk kedalam form main, klik label 'GURU' lalu ke properties klik menu yang bergambar petir di atas lalu pilih 'MouseClick' setelah itu ketikkan kode di bawah ini:


Panel2 ialah panel yang berwarna putih sesuaikan pada panel kalian
lakukan hal tersebut pada label yang lainnya yang di ubah hanyalah 'guru' dengan form yang kalian inginkan. Setelah itu tambahkan 5 form lagi seperti di bawah ini :

form guru 

form jadwalekskul

form CUDjadwalekskul

form kelas

form mataekskul

form jadwalekskul

4. MENAMBAHKAN SCRIPT
Saya akan memberi contoh script - script yang di butuhkan pada form 'GURU'

4.1. MENAMPILKAN DATA
Double klik FORM 'GURU' lalu ketik kode seperti di bawah ini :

4.2. MEMBUAT CRUD ( Create Read Update Delete ) di FORM 'GURU'
4.2.1. CREATE klik 2X button 'Simpan' lalu ketikkan kode sepert di bawah ini :

4.2.2. UPDATE
Double klik button 'Ubah' lalu ketikkan kode sepert di bawah ini :

4.2.3. DELETE
Double klik button 'Hapus' lalu ketikkan kode sepert di bawah ini :

4.2.4. READ/CARI
Double klik button 'Cari' lalu ketikkan kode sepert di bawah ini :

kemudian lanjutkan pada form-form selanjutnya.

4.3. FORM CUDjadwalekskul
Di sini terdapat ComboBox dan ada 3 ComboBox yang datanya di ambil dari table lainnya, ketikkan kode seperti di bawah ini :

klik 2X pada form 'CUDjadwalekskul' lalu ketikkan kode di bawah ini:


4.4. MENAMPILKAN DATA DI FORM 'JADWAL EKSKUL'
caranya sama seperti di atas namun ada kode yang sedikit berbeda, ikuti kode seperti di bawah ini :

Sekali lagi ulangi pada form-form berikutnya, demikian sedikit tutorial yang saya berikan. Mohon maaf bila masih banyak kekurangan. WaSallam













Selasa, 03 Juni 2014

DIAGRAM ENTITAS RELASIONAL










Assalamu'alaikum Warahmatullah, dalam postingan yang pertama saya akan membahas tentang Diagram E-R atau sering disebutkan secara panjang yaitu Diagram Entitas Relasional atau juga dalam versi bahasa inggris nya adalah Entity Relationship Diagram (ERD) merupakan bentuk perancangan dari tahap pembuatandatabase (basis data).
Sudah tau apa itu database? Yang jelas kalao kalian yang konsentrasi ilmunya di bidang komputer khususnya rekayasa perangkat lunah pasti sudah tau fungsi dari database. Akan dibahas sedikit saja tentang defenisi database, pengertian database adalah kumpulan data yang terkait (Elmazri dan Navathe,1994). Nah… sekarang waktunya memebahas diagram E-R.
KOMPONEN-KOMPONEN DIAGRAM E-R
Komponen dalam pembuatannya


Ada beberapa hal yang utama yang harus diperhatikan dalam pembuatan diagram E-R yaitu bahwa:
1.    Setiap entitas HARUS memiliki atribut, terdiri dari 1 atau lebih atribut.
2.    Untuk aribut yang berperan sebagai primary key diberikan garis bawah.
 3.    Dalam diagram E-R tidak ada yang disebut atribut foreign key.
JENIS-JENIS ATRIBUT
Atribut merupakan penentuan properti atau karakteristik yang terdapat pada setiap entitas. Jenis-jenis atribut:

1.    Atribut Komposit yaitu atribut yang dapat dipecah menjadi bagian-bagian yang lebih kecil dan tetap bermakna.
Contoh: atribut nama seringkali dipecah menjadi nama_depan, nama_tengah, dan nama_belakang atau cukup berupa nama_depan dan nama_belakang saja.

Contoh gambar atribut
Bisa juga :
 Alamat : jalan, kota, kode_pos.
Jalan : no_jalan, nama_jalan, nomor apartemen.

2.    Atribut Sederhana yaitu atribut yang tidak dapat dipecah menjadi bagian-bagian yang lebih kecil yang masih memiliki makna.
Contoh: atribut jenis_kelamin (yang berisi pria dan wanita)

Contoh atribut


 3.    Atribut Turunan merupakan nilai atribut dalam suatu entitas yang bisa dihitung atau diturunkan dari nilai suatu atribut atau sejumlah atribut yang tersimpan dalam database atau dari nilai lain (misalnya jam sistem atau tanggal sistem). Dan biasanya atribut turunan ini tidak muncul dalam tabel database.
Contoh lain:
a. Usia, yang menyatakan usia seseorang. Nilai untuk usia ini dapat diperoleh dari atribut Tanggal_Lahir.
b. Lama_Bekerja, yang menyatakan lama seseorang sudah bekerja pada suatu organisasi. Nilainya bisa dihitung berdasarkan Tanggal_Mulai_Bekerja. Untuk menandakan aribut turunan dapat dinyatakan dengan bentuk lonjong dengan garis terputus-putus sebagai berikut:


Berikut merupakan penggambaran entitas MAHASISWA dengan melibatkan atribut komposit, atribut sederhana, dan atribut turunan dari contoh diatas.
4.    Atribut Tersimpan merupakan atribut yang nilainya tidak bisa didapatkan dari atribut-atribut lain dan benar-benar tersimpan pada database.
 5.    Atribut Bernilai-tunggal (singled-valued attribute) adalah atribut yang nilai atributnya hanya satu untuk setiap entitas.
Simbol: dinyatakan dengan bentuk lonjong biasa dan tidak ada garis bingkai diluarnya.

  
1.    Atribut Bernilai-banyak (multi-valued attribute) adalah atribut yang nilai atributnya bisa lebih dari satu untuk setiap entitas.
Simbol: dinyatakan dengan terdapatnya dua garis yang membingkai bentuk lonjong.

 
JENIS-JENIS RELASI (Hubungan)
Hubungan (relationship) menyatakan keterkaitan antara beberapa entitas. Ada 3 jenis relasi di dalam diagram E-R, yaitu :
1. Relasi One to One (1 -1) Suatu peristiwa dari objek ‘A’ dapat berhubungan satu dan hanya satu kejadian dari objek ‘B’, dan sebaliknya. Jika digambarkan dengan pemetaan, maka:


 Contoh: satu negara hanya dapat memiliki satu orang presiden, dan seorang presiden hanya dapat memimpin satu negara.



2. Relasi One to Many (1 – N) Suatu peristiwa dari objek ‘A’ dapat berhubungan dengan satu atau lebih kejadian dari objek ‘B’, tetapi sebuah peristiwa dari objek ‘B’ dapat berhubungan dengan hanya satu peristiwa dari objek ‘A’. Jika digambarkan dengan pemetaan, maka:



Contoh: seorang ibu kandung dapat memiliki banyak anak kandung, tetapi seorang anak kandung hanya dapat memiliki seorang ibu kandung.
 
3. Relasi Many to Many (N –N) Suatu peristiwa dari objek ‘A’ dapat berhubungan dengan sau atau lebih kejadian dari objek ‘B’, dan sebaliknya. Jika digambarkan dengan pemetaan, maka:


Contoh: seorang paman dapat memiliki banyak keponakan, dan seorang keponakan dapat memiliki banyak paman.(Diagram Entitas Relasional)
 Demikian sedikit postingan dari saya semoga bermanfaat wa salam.

Source 
Follow Us

About Us

Advertisment

Like Us

© Fachrul Rhazie S All rights reserved | Theme Designed by Monkey Developer